Menakar Peluang Bisnis Online di Era Revolusi Industri 4.0

menakar peluang bisnis online

Halo teman-teman pebisnis online, bagaimana kabar kalian? Semoga aja bisnisnya lancar jaya meskipun dihadapkan pada saat sulit seperti sekarang, Amin.

Oke, seperti yang kita tahu bahwa industri telah mengalami perubahan dari waktu ke waktu. Perubahan ini lahir dari meningkatnya produktivitas dan aksesibilitas manusia dalam memenuhi kebutuhan mereka.

Seperti sekarang, di mana revolusi industri berada di era 4.0. Fase di mana teknologi mempengaruhi hampir semua aspek, termasuk meningkatnya kebutuhan yang akan mendorong terciptanya peluang bisnis online.

Bukan hanya peluang bisnis, revolusi industri ini sebenarnya juga merupakan tantangan yang harus diatasi. Tidak hanya di Indonesia, orientasi industri Indonesia perlahan-lahan bergeser dari manufaktur ke sektor jasa. Untuk alasan ini, industri Indonesia harus selalu mengembangkan sumber daya manusia, teknologi komunikasi, dan infrastruktur.

Era revolusi industri 4.0 memang sangat berpengaruh dalam pengembangan bisnis, termasuk bisnis online.

Pada hakekatnya, revolusi industri ini menggabungkan alur kerja, sistem, dan mesin yang menggunakan jaringan cerdas sebagai pengontrol. Melihat fenomena ini, para praktisi atau pelaku bisnis harus berusaha untuk melakukan inovasi sesuai dengan kebutuhan zaman sekarang.

Daftar isi

Bisnis Online yang Selalu Berkembang

Sebagai hasil dari perkembangan teknologi yang pesat, para pelaku bisnis semakin mengepakkan sayap mereka.

Tidak hanya menjalankan bisnis secara konvensional, para pebisnis juga memiliki banyak bisnis yang berbasis online. Bukan tanpa alasan, kini masyarakat bahkan menjadikan internet sebagai bagian yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan mereka.

Jika Anda melihat datanya, hampir semua produk telah dipasarkan secara daring. Ini membuat produk lebih mudah diakses oleh publik, sehingga membuat peluang bisnis online ini terbuka lebar.

Toko online sendiri akan bertambah jumlahnya seiring dengan perkembangan teknologi, dan peluang usaha online akan meningkat.

Transaksi online saat ini tidak hanya berkembang di dalam negeri, tetapi telah mencapai transaksi yang melibatkan banyak pihak di seluruh dunia. Ada banyak contoh bisnis berbasis online yang sukses.

Baca juga  Ide Cemerlang untuk Menciptakan Sumber Pendapatan Baru Meskipun Anda Berada di Rumah

Misalnya perusahaan startup seperti Amazon.com dan Alibaba.com yang telah menghasilkan keuntungan hingga milyaran dolar.

Menakar Peluang Usaha Online di Indonesia

Di Indonesia sendiri, nyatanya tidak bisa diremehkan, ada banyak peluang bisnis yang bisa dicapai jika mereka terus meningkatkan kualitas.

Sudah semakin banyak startup lokal yang memasarkan barang dan jasa mereka di beberapa negara, dan manfaatnya cukup bagus. Didukung dengan infrastruktur dan teknologi yang memadai, keberhasilan pelaku bisnis online Indonesia juga dapat bersaing.

Melihat semakin besar dan pesatnya perkembangan teknologi tentu membuat peluang bisnis online juga semakin terbuka lebar. Berkaca pada fenomena di atas, di bawah ini terdapat beberapa indikator yang kemungkinan ada di Indonesia:

1.Indonesia Diprediksi Sebagai Industri E- Commerce Terbesar

Saat ini pertumbuhan bisnis di industri e-commerce terus menjadi pusat perhatian, di mana beberapa marketplace terus bertumbuh di dalamnya.

Kira-kira, mengapa peluang bisnis online Indonesia begitu besar?

Ini karena Indonesia diharapkan menjadi negara dengan pasar e- commerce terbesar. Saat ini, Indonesia telah menjadi pasar online terbesar di Asia Tenggara.

Sebagai contoh, beberapa marketplace yang telah mendominasi e- commerce di Asia Tenggara. Semua itu tidak terlepas dari upaya dan inovasi anak-anak bangsa.

Bukan tidak mungkin jika pemerintah Indonesia akan terus meningkatkan regulasi untuk menciptakan iklim bisnis yang kondusif.

Selain itu, pemerintah juga perlu membangun inkubasi sehingga lahir lebih banyak wirausahawan yang berkualitas.

Pergerakan e-commerce itu sendiri nantinya akan memiliki dampak yang sangat positif pada Indonesia.

Dengan populasi hampir 270 juta orang, dan 133 juta di antaranya telah menggunakan internet, membuat transaksi digital atau bisnis online berkembang pesat dan dapat menjadi pangsa pasar tidak hanya di Asia Tenggara, tetapi lebih luas lagi.

2.Masyarakat yang Mengakses Internet Semakin Meningkat

Berdasarkan data diatas, bahwa dari 270 juta penduduk Indonesia, 133 juta di antaranya adalah pengguna internet. Ini bisa menjadi peluang bisnis online terbesar bagi para pelaku bisnis. Internet telah menjadi media untuk memasarkan produk dan layanan yang dimiliki agar semakin dikenal publik. Demikian juga konsumen lebih mudah menemukan kebutuhan mereka.

Baca juga  Hubungan Antara Bisnis Syariah dengan Prodi Manajemen Bisnis Syariah

Persentasi pengguna internet di Indonesia hampir 50% dari total populasi Indonesia. Tidak hanya itu, 50% pengguna internet berada pada usia produktif dan konsumtif. Presentasi tentu saja adalah kelompok umur yang memiliki keinginan untuk membeli sesuatu dan memiliki anggaran untuk bertransaksi. Itulah sebabnya bisnis online bisa menjadi bisnis masa depan.

Tidak hanya menjadi masyarakat konsumtif, tenaga kerja di era milenium harus lebih produktif lagi.

Meskipun tidak dapat dipungkiri bahwa banyak pekerjaan yang pernah dilakukan oleh tangan manusia dan kemudian digantikan oleh mesin, pengusaha harus selalu meningkatkan keterampilan atau soft skill mereka. Jadi, tidak hanya infrastruktur dan teknologi semata, orang-orangnya juta harus terampil.

3.Daya Beli Konsumen Relatif Tinggi

Teori ekonomi mengatakan bahwa semakin tinggi permintaan akan suatu barang, semakin tinggi pula penawaran barang tersebut. Istilah ini jelas terkait dengan peluang bisnis online yang ada saat ini. Kemudahan yang diperoleh dari transaksi digital membuat daya beli masyarakat lebih tinggi untuk suatu produk atau layanan.

Seperti yang dinyatakan sebelumnya, efektivitas transaksi digital memungkinkan perusahaan untuk memasarkan produk dan layanan mereka ke bagian yang lebih besar. Setiap orang pasti memiliki kebutuhan akan suatu barang, dan jika konsumen tertarik, daya beli mereka akan kuat. Tentunya ini akan membuat kelangsungan bisnis menjadi lancar.

Sebelum memilih bisnis apa yang akan dijalankan, pengusaha harus tahu apa kebutuhan masyarakat. Jadikan produk yang bermanfaat dan mampu menarik perhatian konsumen. Temukan pangsa pasar yang tepat untuk memasarkan produk atau layanan Anda.

4.Bisnis Online Membutuhkan Biaya yang Relatif Kecil

Tidak seperti bisnis konvensional lainnya, yang membutuhkan modal besar untuk memulai bisnis, peluang bisnis online ini sendiri cukup menjanjikan. Modal memang masih dibutuhkan, tetapi jumlahnya realatif lebih kecil daripada harus menyewa tempat sebagai mendisplay produk atau jasa.

Baca juga  Keunggulan Suzuki Satria F150 Motor Suzuki Untuk Indonesia

Bisnis atau gerai berbasis online sebenarnya masih menyewa harus tempat, seperti di situs web. Seperti halnya bisnis konvensional pada umumnya, ruang atau hosting adalah tempat untuk menyimpan informasi tentang bisnis Anda. Hosting ini akan membuat produk atau layanan lebih dikenal oleh konsumen secara keseluruhan.

Bisnis online tidak hanya berguna bagi mereka yang mempunyai produk untuk dipasarkan, seperti penyedia layanan web hosting ini. Peluang yang satu ini bisa menjadi target yang mudah untuk memulai bisnis. Tidak semua pemilik bisnis dapat mengembangkan bisnis online mereka dengan baik, dan di sinilah penyedia layanan mengambil keuntungan.

Teknologi akan terus mengalami perubahan dan perkembangan ke arah yang lebih canggih. Jika tidak dibarengi dengan peningkatan soft skill, maka teknologinya tidak akan berjalan dengan baik.

Melihat peluang bisnis online yang menjanjikan, perlu ada peraturan dari semua pihak dalam mengembangkan industri Indonesia untuk dapat bersaing dengan perusahaan luar.

Melihat begitu banyak peluang bisnis online di Indonesia tentu akan memberikan antusiasme baru bagi wirausahawan muda dalam inovasi. Semoga ulasan ini bermanfaat dan bisa menjadi referensi yang mendidik semua pihak.

Iklan

Melalui buku ini, Anda akan belajar bagaimana Membangun kekayaan Melalui Investasi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *